I Wayan Suwardi & Dr. Fadjar duduki Posisi Aspidum Kajati Maluku & Kejari Malra

by -19 Views

I Wayan Suwardi, S.H.,M.H yang awalnya Kepala Kejaksaan Negeri Klungkung kini menjabat sebagai Asisten Tindak Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Maluku, sedangkan Dr. Fadjar, S.H.,M.H sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Maluku Tenggara, sebelumnya menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Maluku.

Ambon,moluccastimes.id-Asisten Tindak Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Maluku dan Kepala Kejaksaan Negeri Maluku Tenggara yang baru, dilantik secara resmi oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Rudy Irmawan, S.H.,M.H, Selasa 06/01/2026.

I Wayan Suwardi, S.H.,M.H yang awalnya Kepala Kejaksaan Negeri Klungkung kini menjabat sebagai Asisten Tindak Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Maluku, sedangkan Dr. Fadjar, S.H.,M.H sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Maluku Tenggara, sebelumnya menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Maluku.

Dalam sambutannya, Kajati Rudy Irmawan menegaskan bahwa pelantikan pejabat bukan sekadar seremonial, tetapi merupakan bagian dari dinamika organisasi untuk memperkuat kinerja dan profesionalisme Institusi.

“Kepercayaan yang diberikan pimpinan dapat dijalankan dengan penuh dedikasi, loyalitas serta semangat pengabdian yang tinggi,” ujar Rudy Irmawan.

Kajati juga mengingatkan agar keduanya senantiasa menjaga Integritas dan Profesionalitas serta menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan keadilan dalam setiap pelaksanaan tugas. Jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggungjawab.

Pelantikan ini disaksikan Kepala Kejaksaan Negeri Ambon, Riki Septa Tarigan, S.H.,M.Hum; Asisten Pengawasan Kejati Maluku, Bobby Ruswin, S.H.,M.H juga rohaniawan dari Kementerian Agama Provinsi Maluku yakni H. Hijerin Aliah, S.Ag.,M.H untuk Sumpah Pejabat yang beragama Islam dan Suyanto, S.Pd.H dari Parisada Hindhu Dharma Indonesia (PHDI) untuk Sumpah Pejabat yang beragama Hindu.

Turut hadir dalam prosesi pelantikan, yaitu Para Asisten, Para Kajari dan Ketua IAD Daerah se-Maluku, Kabag Tata Usaha, Para Koordinator, Para Kasi dan Kasubag serta Para Pegawai Jaksa dan Tata Usaha Kejaksaan Tinggi Maluku dan Anggota IAD Wilayah Maluku.

Sementara itu, Ketua IAD Wilayah Maluku Ny. Yuyun Rudy Irmawan juga melantik Ketua IAD Daerah Maluku Tenggara serta Pengurus IAD lainnya.(MT-01)

09 -6

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *