Peringati Isra Mi’raj, Dankodaeral IX : Teladani Rosulullah, Bentuk Karakter Prajurit Yang Prima

by -5 Views

“Pengatan lsra Mi’raj 1447 H ini menjadi sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, baik bagi prajurit secara pribadi maupun dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Dengan kita meneladani akhlak Rosulullah Muhammad SAW, diyakini akan membentuk karakter prajurit yang prima,” ulas Dankodaeral IX.

Ambon,moluccastimes.id-Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dilaksnakan Komando Daerah Angkatan Laut lX (Kodaeral lX) di Masjid Nurul Iman, Mako Kodaeral IX Ambon,  Jumat malam 16/01/2026.

“Pengatan lsra Mi’raj 1447 H ini menjadi sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, baik bagi prajurit secara pribadi maupun dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Dengan kita meneladani akhlak Rosulullah Muhammad SAW, diyakini akan membentuk karakter prajurit yang prima,” ulas Dankodaeral IX.

Penceramah, Kolonel Marinir Akhmad Mukhroji (Koorsmin Dankodaeral lX) dalam uraian hikmah mengatakan bahwa Isra Miraj merupakan peristiwa luar biasa yang dialami oleh Nabi Muhammad SAW.

“Kejadian istimewa yang berlangsung hanya dalam satu malam ini terangnya, sarat akan makna dan pelajaran berharga. Salah satu momen penting dalam Isra’ Mi’raj adalah ketika Rasulullah menerima langsung perintah shalat lima waktu dari Allah SWT,” ungkapnya.

Dalam perjalanan lintas dimensi yang penuh keajaiban tersebut lanjutnya, Nabi Muhammad SAW juga diperlihatkan berbagai hal gaib, diantaranya bertemu dengan para Nabi terdahulu dan bahkan memimpin mereka dalam shalat sebagai imam.

“Tentu, peristiwa seagung itu memiliki banyak hikmah dan pelajaran yang bisa menjadi bahan renungan dan mengambil pelajaran,” imbuhnya.

Menurutnya dari peristiwa agung ini ada beberapa hikmah dan pelajaran penting di balik peristiwa Isra’ Mi’raj antara lain Tingginya derajat kehambaan, Pembekalan dakwah untuk Rasulullah, Sampaikan kebenaran walau pahit, Syariat Nabi Muhammad SAW menghapus syariat nabi-nabi terdahulu, Keistimewaan Masjid al-Aqsha bagi umat Muslim, Islam adalah agama yang suci, Pentingnya persoalan shalat dan Ilmul yaqin Nabi Muhammad SAW naik level ke ‘ainul yaqin.

Tampak hadir juga Wakil Komandan Kodaeral lX, Laksma TNl Dr. Muhammad Risahdi, para Pejabat Utama dan Kasatker serta seluruh personel Muslim Kodaeral lX mengikuti kegiatan tersebut. kemudian Ketua Daerah Kodaeral lX Gabungan Jalasenastri Koarmada Rl, Ny. Inca Hanarko Djodi Pamungkas beserta seluruh Pengurus Daerah Kodaeral lX Gabungan Jalasenastri Koarmada Rl.(MT.01)

09 -6

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *